Salah satu manfaat melakukan desain produk adalah meningkatkan daya saing produk
Saat ini, pengembangan produk tidak hanya terpaku pada fungsi dan manfaat. Karena faktanya, tampilan desain produk juga berpengaruh besar dalam proses pengambilan keputusan pelanggan.
Untuk menyikapi hal tersebut, perusahaan perlu mengetahui lebih jauh tentang manfaat desain produk agar bisa mengimplementasikannya dengan maksimal.
Istilah desain produk memang tidak asing bagi orang-orang yang bekerja di bidang pengembangan produk. Namun bagaimana dengan orang awam? Jika Anda ingin tahu lebih dalam tentang desain produk simak selengkapnya di sini!
Pengertian Desain Produk
Dilansir dari Kamus besar Bahasa Indonesia (KBBI), kata desain produk di terdiri dari dua kata berbeda, yang artinya. Desain adalah kerangka atau rancangan, Sedangkan produk adalah hasil akhir dari suatu proses produksi dari perusahaan yang dapat berupa benda fisik atau jasa.
Jika dua kata tersebut digabungkan, maka pengertiannya menjadi sebuah rancangan penciptaan produk yang menggunakan ide kreatif dan inovatif agar memiliki nilai lebih agar dapat diterima pasar dengan baik.
Jadwalkan 30 menit sesi konsultasi branding gratis dengan para ahli kami.
Dalam merancang suatu produk, ada hal yang perlu dipertimbangkan, seperti fungsionalitas, ergonomis dan estetika. Hal lain yang tidak kalah penting adalah hubungan antara konsumen dan produk yang akan membangun ikatan emosional yang erat jika produk memiliki hal-hal tersebut.
Jenis Desain Produk
Dilihat dari sumber idenya, jenis desain produk dibagi menjadi dua, yaitu:
1. Desain Baru
Produk yang memiliki desain baru berarti terinspirasi dari rangkaian ide yang belum pernah ada sebelumnya. Sehingga originalitasnya tidak perlu diragukan lagi.
Karena membuat desain baru tidak mudah, maka Anda perlu mencari referensi yang berkaitan dengan konsep dan fungsi produk. Jika sudah menemukan yang mirip, maka Anda bisa mengembangkannya menjadi sebuah desain baru untuk produk bisnis Anda.
Namun, mengapa membuat desain baru lebih baik daripada mengembangkan desain lama. Karena biasanya, produk dengan desain yang baru cenderung lebih diminati karena dinilai memiliki daya kreativitas yang tinggi.
2. Modifikasi Desain yang Sudah Ada
Dengan desain yang sudah pernah dibuat sebelumnya, Anda juga bisa mengembangkan kembali desain tersebut agar tetap bisa mencerminkan ciri khasnya sendiri tanpa terkesan menjiplak.
Peengembangan yang dimaksud dapat berupa penambahan variasi atau penyesuaian produk dengan perkembangan tren atau kebutuhan pasar.
Jenis desain produk juga dapat menjadi penentu keberhasilan suatu produk. Jika desain produk terlalu monoton, maka akan lebih sulit menarik pelanggan. Hal berbeda akan terjadi jika Anda terus melakukan inovasi demi terciptanya desain produk yang terbaik untuk dipasarkan.
Tujuan Desain Produk
Desain produk dibuat untuk mendukung fungsionalitas dan tampilan produk atau layanan menjadi lebih baik. Sebelum membahas manfaat desain produk, berikut beberapa tujuan dibalik pembuatan desain produk.
- Menentukan Standarisasi suatu produk
- Mempertimbangkan metode mana yang paling baik dan ekonomis
- Menguji kelayakan produk
- Meminimalisir terjadinya kegagalan
- Menghasilkan produk yang berkualitas agar nilai jualnya tinggi
Manfaat Desain Produk
Salah satu manfaat dari penggunaan desain produk adalah dapat membuat produk yang dihasilkan menjadi lebih baik dari segi kualitas dan penampilan. Hal ini tentu akan meningkatkan persaingan dan daya jual dari produk yang dijual.
Selain itu, masih banyak manfaat desain produk lainnya yang berguna untuk pengembangan bisnis. Berikut manfaat lainnya:
1. Memberikan Nilai Lebih untuk Produk
Semakin menarik desain suatu produk, maka akan menambah nilai produk tersebut. Bahkan ketika ada banyak orang yang menjual produk serupa, namun tetap akan terasa berbeda.
Akhirnya saat ini, mulai banyak orang yang membuat desain produk sekreatif mungkin demi menarik minat pelanggan pada pandangan pertama. Ketika sudah berhasil memikat pelanggan, maka Anda tinggal memikirkan bagaimana cara untuk mempertahankan pelanggan tersebut.
2. Meningkatkan Daya Saing Produk
Dengan membuat desain produk yang kreatif, maka daya saing produk tersebut akan meningkat. Mungkin awalnya produk tersebut biasa saja, namun kini berubah menjadi produk yang disegani oleh para pesaingnya. Hal tersebut adalah penerapan manfaat desain produk yang maksimal.
Ketika Anda mulai fokus mengembangkan desain produk, maka persaingan pasar akan semakin sengit. Namun hal tersebut jangan sampai membuat Anda menyerah atau putus asa.
Terus berupaya mengembangkan produk yang lebih kreatif hingga mendapatkan tempat khusus di hati para pelanggan.
3. Menciptakan Diferensiasi Produk
Produk yang sama dengan produk lain akan terkesan membosankan dan kurang menarik. Untuk itu, Anda perlu memikirkan bagaimana desain produk yang unik sehingga terdapat diferensiasi produk dan mudah diingat pelanggan.
Karena menciptakan desain suatu produk tidaklah mudah, maka kerja tim sangat diperlukan pada tahap ini agar bisa mewujudkan karakter produk yang kuat dan tidak sama dengan produk lain.
4. Meningkatkan Pendapatan Perusahaan
Hasil pengembangan desain produk yang berhasil akan menambah permintaan pelanggan terhadap suatu produk atau layanan. Maka dari itu, hal tersebut akan berpotensi menambah pendapatan pada perusahaan.
Pastikan untuk terus melakukan inovasi dan kreasi secara berkala, agar pelanggan tidak bosan dan setia menggunakan produk Anda. Dengan begini, pendapatan perusahaan Anda akan terus meningkat juga, bukan?
5. Mengangkat Citra Perusahaan
Produk merupakan wajah dari perusahaan. Maka dapat diibaratkan perusahaan adalah orang tua, sedangkan produk adalah anak.
Semakin baik seorang anak, maka orang tua akan semakin dihormati. Sebaliknya jika anak kurang baik, maka citra tersebut akan tercermin dari kedua orang tuanya.
Hal yang sama terjadi pada suatu produk, semakin bagus desain produk, maka perusahaan pembuatnya akan memiliki citra produk yang baik dan semakin terangkat.
6. Faktor Penentu Kesuksesan Produk
Seperti yang sudah disinggung sebelumnya manfaat desain produk dalam suatu bisnis sangat penting bahkan bisa menjadi faktor penentu kesuksesan produk dan perusahaan.
Saat ini, banyak orang mencari produk yang unik dan berbeda dari yang lain. Sehingga secara tidak langsung hal tersebut mengharuskan kita untuk terus melakukan inovasi tanpa henti demi memenangkan persaingan.
Namun perlu diingat, perhatikan juga hal-hal lain seperti fungsionalitas, dan keunggulan produk agar produk yang kita tawarkan memiliki tempat di hati calon pelanggan.
Itulah beberapa manfaat desain produk bagi perusahaan dan tujuan pembuatannya. Desain produk adalah hal penting yang harus dioptimalkan bahkan jauh sebelum produk tersebut diluncurkan.
Bagi seorang pemilik perusahaan, pengetahuan ini sudah sepantasnya dipahami dan diaplikasikan dalam proses pembuatan, pengembangan sampai pemasaran produk. Dengan begitu, bisnis yang dikelola akan lebih tepat sasaran dan mudah dipasarkan.
Selain mempertimbangkan desain produk dengan matang, Anda juga perlu membangun branding yang kuat. Untuk memaksimalkannya, Anda bisa menggunakan layanan Branding dari Dreambox.
Salah satu Digital Marketing dan Branding Agency Jakarta yang berpengalaman lebih dari 10 tahun di bidangnya. Dengan layanan ini, bisnis Anda lebih mudah dikenal dan tepat sasaran. Hubungi kontak kami sekarang, untuk informasi selengkapnya.